Bangga! Tari Zapin Bawa Harum Nama KSMR Dalam Perayaan HUT Ke-79 RI di KBRI Cairo

Ksmrmesir.org – (1/10) Resepsi Diplomatik dalam rangka memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia dan Hari jadi TNI terlaksana khidmat di Garden City, lapangan KBRI, Cairo.

Acara ini mengangkat sebuah tema “Bantuan Indonesia ke Gaza Palestina Melalui Mesir”, serta dihadiri oleh orang-orang penting dari berbagai negara.

Menteri Wakaf Mesir, Prof. Dr. Osama Al Azhary sebagai tamu kehormatan menyampaikan bahwa hubungan Indonesia dan Mesir merupakan hubungan saling membantu dan mencintai.

Resepsi Diplomatik tahun ini dimeriahkan dengan berbagai penampilan seni dan budaya tradisional Indonesia. Kolaborasi antar pelajar dan mahasiswa dari beberapa kekeluargaan menghasilkan penampilan indah serta tepuk tangan yang meriah.

Bersamaan dengan itu, penampilan Tari Zapin yang menjadi salah satu khas Riau membawa harum nama KSMR dalam perayaan HUT ke-79 kemerdekaan RI di KBRI, Cairo. Tamu undangan disuguhkan dengan makanan khas Indonesia seperti sate, nasi goreng, dan roti Jala.

Di akhir acara, diadakan sesi foto bersama seluruh penampil dan seluruh orang yang telah berkontribusi dalam acara malam itu. “Saya bangga dan berterimakasih kepada semua yang telah berkontribusi dalam acara malam ini,” ucap Duta Besar RI, Lutfi Rauf dalam sesi foto.

Reporter: Rama Maha Putra
Editor: Raihana Salsabila

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *