Ksmrmesir.org – Dalam rangka membangun lingkungan yang aman bagi para masisir, DKKM setiap tahunnya mengadakan perekrutan anggota baru dengan pengujian dan seleksi yang amat ketat. Tahun ini, DKKM mengadakan seleksi yang berbeda dengan total 16 hari, dimulai sebelum mengumumkan anggota-anggota terpilih mereka. Pada 28 September 2024 bertepatan di Taman Lotus, DKKM gelar physical test atau yang disebut dengan “ujian fisik”.
M. Naufal Hermadeni selaku koordinator ketertiban III mengungkapkan tes ini bertujuan untuk menguji fisik, kesabaran, mental, dan kesiapan para peserta. “Selain dari uji fisik, kami juga melakukan seleksi yang amat ketat bagi setiap peserta. Ujian fisik kali ini terdiri dari; uji ketahanan, fleksibilitas, dan kecepatan dalam mengikuti arahan, serta ketangkasan dalam mematuhi perintah.“
Dampak dari uji ini juga dirasakan langsung oleh calon anggota yang sempat kami wawancarai. “Kegiatan hari ini sangat menguras tenaga dan menguras fisik tentunya. Dalam kegiatan bonding juga kami menjadi lebih paham dan mengetahui mengenai organisasi-organisasi masisir lainnya,” ujar Khoirul Effendi Nasution.
Reporter : Khadijah Buma
Editor : Raihana Salsabila