Tasyakuran Temus KSMR dan Wadaan Ibnu Al-Hafiz

Tenaga musiman haji (Temus) 2023 Kelompok Studi Mahasiswa Riau-Kepri (KSMR) menggelar tasyakuran.
Tahun ini KSMR dapat 4 jatah Temus, yaitu: Afkar Fathoni, Ibnu Al-Hafidz, Asyraf Falah dan Riski Chandra.

Tasyakuran digelar di Rumah Riau (9/8) malam. Rangakain acara di antaranya, para Temuser bercerita pengalaman bertugas selama dua bulan itu.

Riski sebagai Temuser yang terpilih dari undian, ia bercerita salah satu amalannya dalam dapati undian selalu minta doa ibu.

“Setiap hari saya selalu minta doa ibu menjelang undiang Temus, dan itu Allah kabulkan,” kata Riski.

Rangkaian acara selanjutnya perpisahan dengan Ibnu Al Hafidz. Ia bercerita singkat belajar selama 9 tahun di Mesir dan telah menyelesaikan menyelesaikan magister di Universitas Al-Azhar. Ia akan meninggalkan Kairo 12/8 dini hari.

Acara dihadiri Dewan Konsultatatif (DK) Azizi Rusmar, Mulia Shadra dan Afkar. Acara ditutup dengan menikmati hidangan.

Pimpinan Umum: Diki Muhammad Roofid
Pimpinan Redaksi: Putri Nilam Sari

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *